Validasi Data Angka/Huruf



Validasi Data Angka/Huruf

Cara membatasi entry data dengan data validation;
1. Klik pada cell A1 (yang dimaksud), kemudian masuk ke data validation;
2. Pada settings allow, costum formula masukan "=LEN($A1)=8", kemudian pada input message title masukan nama anda dan pada input message masukan redaksi "angka tau huruf yang anda masukan harus 8 karakter, lalu pada error alert title masukan nama anda lagi dan pada error message masukan redaksi "silahkan cek ulang petunjuk entry data"; dan klik OK.
Selamat Mencoba !!!

SUMIFS (Menjumlahkan dengan beberapa kriteria yang diinginkan)



SUMIFS (Menjumlahkan dengan beberapa krteria yang diinginkan)

Adakalanya kita ingin menjumlahkan dengan kriteria - kriteria yang kita inginkan "=SUMIFS(range_yang_akan_dijumlahkan;kriteria_range;kriteria_yang_dimaksud;kriteria_range;kriteria_yang_dimaksud)

COUNTIFS (Menghitung Dengan 2 Kriteria)

COUNTIFS (Menghitung Dengan 2 Kriteria)

Menghitung dengan 2 kriteria sekaligus ?
Misal kita ingin mengetahui dari jumlah pendaftar, dari kota A atau kota B jumlah laki-laki dan perempuannya;
Dengan formula ini mungkin bisa membantu "=COUNTIFS(range_data_kota;cell_kota_yang_mau_dihitung;range_jenis_kelamin;cell_jenis_kelamin_yang_ingin_diketahui)"
Selamat mencoba.

Menghitung Angka Dalam 1 Kolom

Menghitung Angka Dalam 1 Kolom

Contoh kasus pernah menemukan perhitungan angka-angka yang bersatu dengan teks;
Maka kita harus memisahkan dulu data angka dengan teks, dipisahkan dengan cara manual;
Dengan formula di bawah ini mungkin akan banyak membantu;
Jika cell A1 berisi data 22 orang x 242 hari x Rp. 10.000.000,-  dan kita akan menghitungnya maka di cell B1 isikan formula "=VALUE(LEFT(A1;FIND(" orang";A1)-1))*VALUE(MID(A1;FIND("x ";A1)+2;FIND("hari";A1)-FIND("x";A1)-3))*VALUE(SUBSTITUTE(MID(A1;FIND("Rp.";A1)+3;LEN(A1)-FIND("Rp.";A1)-5);".";""))

Membuat Inisial Nama

Membuat Inisial Nama

Hanya untuk menambah variasi dalam mengolah database;
Dengan deretan nama-nama karyawan kadang kita perlu untuk meringkaskan dalam memasukan data;
selebihnya mungkin kita harus mengkombinasikan formula dengan "VLOOKUP";
Contoh : dengan nama  misalkan "HUDAYANA PURWANTO" di cell A1 dan formula kita masukan di cell B1 "=LEFT(A1;1)&IFERROR(MID(A1;FIND(" ";A1)+1;1);UPPER(RIGHT(A1;1)))" hasilnya adalah "HP";
Nah sekarang coba dengan nama anda sendiri masukan di cell A1. 

Menghitung Masa Kerja

Menghitung Masa Kerja

Jika di cell A1 kita isikan tanggal mulai kerja misalkan 18/06/2005 dan di cell B1 kita isikan tanggal hari ini misalkan 9/3/2012 serta kita isikan formula untuk melihat lama kita kerja di cell C1 "=IF(MONTH(B1)<MONTH(A1);VALUE(YEAR(B1))-VALUE(YEAR(A1))-1&" Tahun "&(MONTH(B1)-MONTH(A1))+12&" Bulan";TEXT(YEARFRAC(A1;B1);"#")&" Tahun "&MONTH(B1)-MONTH(A1)&" Bulan")" kita bisa lihat hasilnya adalah = 6 Tahun 9 Bulan (buktikan sendiri).

Mencari Peringkat Atau Rangking Dalam Database

Mencari Peringkat Atau Rangking Dalam Database

Dalam satu database nilai siswa kadang kita akan mencantumkan dalam keterangan nilai siswa tersebut termasuk dalam peringkat keberapa;
Pada saat yang bersamaan kita juga butuh siapa saja yang termasuk dalam peringkat ke - 1 sampai dengan ke - 5;
Jika kita butuh melihat dalam satu sheet atau selain sheet database tersebut, kita sebut saja sheet 1 dalam hal ini database yang sedang kita olah dan untuk melihat peringkat dalam sheet 2;
Di cell A1 kita masukan formula 
"=SMALL ATAU LARGE(DATA_NILAI_DATABASE;RANGKING_YANG_INGIN_KITA_LIHAT)".

Memisahkan Data Tanggal Lahir dan Tempat Lahir

Memisahkan Data Tanggal Lahir dan Tempat Lahir

Dalam satu kasus saya pernah untuk mengolah data dari database dengan format nomor, nama, jenis kelamin, tempat tanggal lahir, kemudian keterangan;
Suatu ketika database harus dirubah dengan format yang harus disesuaikan, dengan tempat lahir dan tanggal lahir harus dipisah yang tadinya satu kolom menjadi dua kolom, contoh kasus (Subang, 10 Mei 1970);

Misalkan tempat tanggal lahir tersebut berada di cell D2, maka kita masukan formula di E2 untuk mengeluarkan data tempat lahir adalah "=UPPER(SUBSTITUTE(LEFT(D2;FIND(" ";D2;1)-1);",";""))";
Dan untuk mengeluarkan data tanggal lahir kita masukan formula di cell F2 adalah "=VALUE(MID(D2;FIND(",";D2;1)+2;100))".
Hasilnya di cell E2 = SUBANG dan di cell F2 = 10 Mei 1970 dengan syarat format yang ada di cell F2 adalah long date.
Untuk kali ini saya rasa cukup, lain kali mudah-mudahan kita bisa berbagi ilmu lagi.

Copyright © 2012 EXCEL-ERTemplate by : EXCEL-ERPowered by EXCEL-ER.